Beta Belajar merupakan Konsultan Pendidikan yang berfokus pada pengembangan dan pendalaman konsep berfikir analitis dan kreatif untuk memecahkan masalah dalam bentuk studi kasus ataupun soal-soal yang berhubungan.
Sudah lebih dari 1000 mahasiswa dan 100 siswa SMP, SMA bergabung dengan Beta Belajar dari berbagai universitas dan sekolah mulai dari ITB, ITERA dan universitas Bung Hatta. Beta Belajar mempunyai beberapa unit usaha yaitu Beta Olimpiade, Beta SMA dan Beta Mart.
Beta Belajar merupakan platform belajar offline dan online untuk mahasiswa tahun pertama (TPB) dalam menghadapi kesulitan mempelajari materi kuliah. Saat ini beta belajar sudah mendampingi ribuan mahasiswa ITB tahun pertama (TPB) dalam mengahadapi mata kuliah dasar yaitu matematika dasar, kimia dasar dan fisika dasar. Selain itu beta belajar juga sudah membantu adik-adik ITERA dan universitas Bung Hatta sukses menghadapi perkuliahan nya di kampus.
Beta Olimpiade berfokus membantu sekolah dalam mempersiapkan siswa untuk juara pada kompetisi olimpiade tingkat nasional bahkan internasional. Tutor-tutor Beta Olimpiade dari alumni-alumni olimpiade yang dulu pernah mendapatkan medali pada ajang kompetisi tingkat provinsi, nasional bahkan internasional.
Beta SMA merupakan bimbel yang berfokus membantu siswa-siswa SMA untuk lulus pada institut dan universitas ternama di Indonesia. Pembelajaran lansung diajarkan oleh mahasiswa dan alumni ITB, UI, UGM, Undip, Unpad, dll sehingga siswa bisa berkomunikasi secara inten, mempunyai motivasi yang kuat dan kebulatan tekad untuk tembus ke kampus favorit.
Beta Mart adalah platform penjualan online peralatan kuliah dan sekolah seperti : buku cetak, buku latihan sola, kalkulator, merchandise, stiker ITB, baju kaos ITB, dll pada instagram betamart (mart.betabelajar)